• Breaking News

    Rabu, 03 Maret 2021

    DPC PKS Argomulyo Bantu Warga Isolasi Mandiri

     


    Argomulyo. Dewan Pengurus Cabang PKS Argomulyo memberikan bantuan berupa paket sembako kepada warga Ledok Argomulyo yang melaksanakan isolasi mandiri pada Kamis (24/2) di Ledok Argomulyo Salatiga.

    Berawal dari informasi adanya warga yang menjalani isolasi mandiri (baca:isoman), segera pengurus ranting Ledok berkoordinasi dengan DPC Argomulto dan bebarapa tokoh masyarakat untuk segera mendata warga dan segera menyiapkan bantuan.

    Disampaikan Ketua DPC Argomulyo bahwa hal tersebut merupakan bagian dari instruksi Ketua DPW PKS Jawa Tengah, setiap struktur dan anggota partai harus bersiap siaga memberikan pelayanan kepada masyarakat yang membutuhkan bantuan.

    "Itu sudah diinsturksikan oleh ketua DPW PKS Jawa Tengah, Muh. Haris, bahwa setiap struktur dan anggota partai harus siap dan siaga memberikan palayanan untuk masyarakat yang membutuhkan". kata M. Saifuddin, ketu DPC Argomulyo.

    Ada lima keluarga yang mendapat bantuan, H RAA, (keluarga positif dan melaksanakan isoman) RT 04/01 Ringinawe, Ledok Argomulyo, Keluarga mas G (bapak dan anak positif). Keluarga H B (meninggal dunia positif), Keluarga H B (masih isolasi), Keluarga bapak K Rt 02/01 (istrinya ibu S meninggal karena Covid).

    Warga menyampaikan banyak terima kasih kepada PKS atas bantuan yang diberikan dan juga atas kesigapan dan kepediliannya kepada warga yang sedang kesulitan. 

    "Terima kasih kepada teman-teman PKS atas bantuan dan kesigapannya memberikan kepeduliannya kepada keluarga kami. Terima kasih juga atas doa dan motivasinya. Semoga kami bisa segera sehat bugar terbebas dari Covid-19. Aamiin," tutur H RAA ditemani istrinya.

    Ahmad Rokhim, tokoh masyarakat Ringinawe juga mengapresiasi langkah PKS dan mengajak masyarakat untuk mendoakan PKS agar tetap istiqomah.

    "Kami mengapresiasi langkah PKS dalam hal ini. mari do'akan  PKS agar tetap istiqomah melayani masyarakat” kata Ahmad Rokhim. 

    Dalam memberikan bantuan pada kesempatan tersebut tetap menerpakan protokol kesehatan. Tidak sampai lima menit pengurus dan perwakilan tokoh langsung menggilkan tempat setelah memberikan bantuan.

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar